Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Pemuaian

Gambar
Pemuaian Pemuaian adalah bertambahnya ukuran suatu benda karena pengaruh perubahan suhu atau bertambahnya ukuran suatu benda karena menerima kalor. Pemuaian terjadi pada 3 zat yaitu pemuaian pada zat padat, pada zat cair, dan pada zat gas. Pemuaian pada zat padat ada 3 jenis yaitu pemuaian panjang (untuk satu demensi), pemuaian luas (dua dimensi) dan pemuaian volume (untuk tiga dimensi). Sedangkan pada zat cair dan zat gas hanya terjadi pemuaian volume saja, khusus pada zat gas biasanya diambil nilai koofisien muai volumenya sama dengan 1/273. Pemuaian panjang adalah bertambahnya ukuran panjang suatu benda karena menerima kalor. Pada pemuaian panjang nilai lebar dan tebal sangat kecil dibandingkan dengan nilai panjang benda tersebut. Sehingga lebar dan tebal dianggap tidak ada. Contoh benda yang hanya mengalami pemuaian panjang saja adalah kawat kecil yang panjang sekali. Pemuaian panjang suatu benda dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu panjang awal benda, koefisi

Sistem Pernafasan Manusia

Gambar
Sistem pernafasan manusia  Sistem pernapasan pada manusia adalah sistem menghirup oksigen dari udara serta mengeluarkan karbon dioksida dan uap air. Dalam proses pernapasan, oksigen merupakan zat kebutuhan utama. Oksigen untuk pernapasan diperoleh dari udara di lingkungan sekitar. Alat-alat pernapasan berfungsi memasukkan udara yang mengandung oksigen dan mengeluarkan udara yang mengandung karbon dioksida dan uap air. Tujuan proses pernapasan yaitu untuk memperoleh energi. Pada peristiwa bernapas terjadi pelepasan energi. Sistem pernapasan pada manusia mencakup dua hal, yakni saluran pernapasan dan mekanisme pernapasan. Saluran pernapasan atau tractus respiratorius ( respiratory tract ) adalah bagian tubuh manusia yang berfungsi sebagai tempat lintasan dan tampat pertukaran gas yang diperlukan untuk proses pernapasan. Saluran ini berpangkal pada hidung atau mulut dan berakhir pada paru-paru. 1. Alat Pernapasan Manusia Berikut adalah bagian-bagian organ alat

Sistem Pencernaan Manusia

Gambar
SISTEM PENCERNAAN Sistem pencernaan berurusan dengan penerimaan makanan dan mempersiapkan untuk diasimilasi oleh tubuh. Sistem pencernaan merupakan sistem yang memproses mengubah makanan dan menyerap sari makanan yang telah berubah bentuk seperti nutrisi-nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Sistem pencernaan juga akan memecah molekul makanan yang kompleks menjadi molekul sederhana dengan bantuan enzim sehingga mudah dicerna oleh tubuh. Sistem pencernan tentunya memiliki saluran pencernaan. Saluran pencernaan adalah saluran yang kontinyu berupa tabung yang dikelilingi oleh otot. Juga memiliki organ pencernaan tambahan (aksesoris) yang berfungsi untuk membantu saluran pencernaan dalam melakukan kerja. FUNGSI SISTEM PENCERNAAN Sistem pencernaan yang berproses dalam tubuh kita memiliki banyak fungsi, yaitu : Menerima makanan dan menghaluskan makanan Mendorong makanan sepanjang saluran cerna Mencampur makanan dengan empedu dari hati dan dengan enzim pencernaan Peme

Pesawat Sederhana

Gambar
  pesawat sederhana 1. Tuas Gambar berikut  memperlihatkan beberapa anak yang sedang bermain jungkat-jungkit. Jungkat-jungkit adalah sejenis pesawat sederhana yang disebut pengungkit atau tuas. Tuas memiliki banyak kegunaan, di antaranya adalah untuk mengangkat atau memindahkan benda yang berat. Anak yang sedang bermain jungkat-jungkit Gambar berikut merupakan tuas yang digunakan orang untuk memindahkan sebuah batu yang berat. Berat beban yang akan diangkat disebut gaya beban (F b ) dan gaya yang digunakan untuk mengangkat batu atau beban disebut gaya kuasa (F k ). Jarak antara penumpu dan beban disebut lengan beban (l b ) dan jarak antara penumpu dengan kuasa disebut lengan kuasa (l k ). Penggunaan tuas Hubungan antara besaran-besaran tersebut menunjukkan bahwa perkalian gaya kuasa dan lengan kuasa (F k l k ) sama dengan gaya beban dikalikan dengan lengan beban (F b l b ). Artinya besar usaha yang dilakukan kuasa sama dengan besarnya usaha yang dilakukan beba