Sistem Organisasi kehidupan
Tingkat Organisasi
Kehidupan - Tubuh makhluk hidup terdiri atas berbagai
macam organ. Masing-masing organ terdiri atas bagian-bagian yang lebih kecil
lagi. Bagian terkecil dari suatu makhluk hidup disebut sel yang merupakantingkat
organisasi kehidupan yang pertama. Sel tubuh makhluk
hidup yang bentuk dan fungsinya sama mengelompok membentuk suatu jaringan.
Berbagai jaringan menjadi satu membentuk organ (alat tubuh).
Selanjutnya beberapa jenis organ saling
berhubungan dan menjalankan fungsi tertentu membentuk sistem organ. Akhirnya
seluruh sistem organ bergabung membentuk suatu organisme berupa manusia, hewan,
atau tumbuhan. Tingkat organisasi
kehidupan pada makhluk hidup yang
kompleks dapat diikhtisarkan sebagai berikut:
Sel adalah tingkat organisasi
kehidupan yang pertama berupa satuan
fungsi dan struktur terkecil dari suatu makhluk hidup. Tubuh hewan, tumbuhan,
maupun tubuh manusia tersusun atas sel. Mata kita tidak dapat mengamati dengan
jelas benda-benda yang besarnya kurang dari 100 mikron (1 mikron = 0,001
milimeter), sedangkan ukuran sel berkisar 5 – 15 mikron. Akan tetapi, ada sel
yang berukuran cukup besar, misalnya sel telur unggas dan sel telur reptil. Sel
telur unggas dan reptil adalah kuning telurnya, berukuran besar karena
mengandung cadangan makanan.
Setelah ditemukan mikroskop elektron,
bagian-bagian sel tidak dapat diamati dengan mikroskop biasa dapat terlihat
dengan jelas. Sel-sel sebagai tingkat organisasi kehidupan pertama membentuk
tubuh makhluk hidup bermacam-macam bentuk dan ukurannya. Sel hewan dan sel
tumbuhan memiliki perbedaan-perbedaan dan persamaan. Pada dasanya, baik pada
sel hewan maupun sel tumbuhan memiliki tiga bagian utama, yaitu membran
sel, sitoplasma, dan inti sel.
Jaringan sebagai tingkat organisasi kehidupan
1. Jaringan pada Hewan
Jaringan pada hewan, antara lain:
a. Jaringan otot
Jaringan otot tersusun atas
sel-sel otot yang berupa serabut-serabut otot.
b. Jaringan Saraf
Jaringan saraf tersusun atas sel-sel saraf
(neuron). Jaringan saraf bertugas menerima rangsang baik dari dalam tubuh
maupun dari luar tubuh. Selanjutnya, mengolah informasi atau rangsangan itu
agar dapat memberi tanggapan yang tepat.
c. Jaringan Penyokong
Jaringan penyokong disebut juga jaringan
penunjang atau jaringan penguat. Termasuk dalam jaringan ini adalah jaringan
tulang rawan, jaringan tulang keras, dan jaringan ikat.
d. Jaringan Tulang Rawan
Jaringan tulang rawan (kartilago) berbentuk
bundar, terdapat pada rangka awal perkembangan makhluk hidup. Dengan
bertambahnya umur , tulang rawan berubah menjadi tulang keras. Pada beberapa
bagian tubuh kita ada tulang yang tetap berupa tulang rawan, misalnya tulang
telinga, tulang cuping hidung, dan ujung-ujung tulang pada persendian. Tulang
keras fungsinya memberi bentuk tubuh, tempat melekatnya otot, dan melindungi
bagian tubuh yang lunak. - tingkat organisasi
kehidupan.
e. Jaringan ikat
Jaringan ikat berfungsi mengikat bagian-bagian
tubuh. Sebagai contoh, jaringan ikat menghubungkan otot dengan tulang, dan
menghubungkan antarra tulang yang satu dengan tulang yang lain.
f. Jaringan Darah
Jaringan darah berfungsi mengangkut oksigen
dan sari-sari makanan ke seluruh tubuh, menjaga suhu tubuh, dan mengangkut sisa
pembakaran dari sel-sel tubuh. Jaringan darah terdiri atas plasma darah dan
sel-sel darah. Sel darah dapat dibedakan menjadi sel darah merah, sel darah
putih, dan keping-keping darah.
g. Jaringan Epitel
Jaringan epitel terdiri atas sel-sel yang
saling berhubungan, namun di antara sel tersebut tidak ada bahan seratnya.
Jaringan epitel melapisi berbagai rongga dan membentuk kulit pembungkus tubuh.
2. Jaringan pada Tumbuhan
Macam-macam jaringan yang terdapat pada
tumbuhan, antara lain:
a. Jaringan Meristem
Jaringan meristem tersusun atas sel-sel yang
kecil dan berdinding tipis tanpa rongga sel. Fungsi jaringan meristem merupakan
titik tumbuh tanaman pada akar dan batang. Pada tumbuhan dikotil, kambium juga
merupakan jaringan meristem.
b. Jaringan Epidermis
Jaringan epidermis adalah jaringan yang
menutupi organ-organ pada tumbuhan, misalnya akar, batang, dan daun. Jaringan
epidermis tersusun atas sel-sel yang berbentuk pipih dengan permukaan atas dan
permukaan bawah sejajar, sedangkan sisinya dapat tersusun tidak beraturan.
Fungsi jaringan epidermis melindungi sel-sel yang ada di bawahnya, karena itu
disebut juga jaringan pelindung (protektif).
c. Jaringan Pengangkut
Jaringan pengangkut pada tumbuhan terdiri atas
pembuluh kayu (xilem) dan pembuluh tapis (floem). Pembuluh kayu berfungsi
mengangkut air dan mineral (unsur hara) dari akar ke daun. Pembuluh kayu
terletak pada bagian kayu. Sel-sel yang menyusun jaringan ini terdiri atas
beberapa tipe sel, diantaranya berbentuk pembuluh dan trakeid.
Organ
Beberapa macam jaringan bekerja sama membentuk
suatu alat tubuh yang melakukan pekerjaan tertentu. Alat tubuh makhluk hidup
disebut organ sebagai tingkat organisasi kehidupan stelah jaringan. Pada tubuh
manusia dan hewan menyusui terdapat beberapa organ, antara lain jantung,
paru-paru, mata, telinga, dan ginjal. Jantung dan paru-paru tersusun atas
jaringan otot dan jaringan saraf. Jantung berfungsi memompa darah dan paru-paru
berfungsi sebagai alat pernapasan.
Mata tersusun atas beberapa jaringan, antara
lain jaringan otot, jaringan saraf, dan jaringan ikat. Telinga tersusun atas
beberapa jaringan, antara lain jaringan tulang rawan, tulang keras, jaringan
saraf, dan jaringan epitel. Tumbuhan berbunga memiliki beberapa organ, yaitu
akar, daun, batang, dan bunga. Masing-masing organ terdiri atas bermacam-macam
jaringan.
Akar berfungsi menyerap air dan mineral dari
tanah, menegakkan batang, dan dapat juga sebagai tempat menyimpan cadangan
makanan. Jaringan yang menyusun akar, antara lain epidermis, parenkim, dan
jaringan pengangkut. Jaringan epidermis pada akar yang masih muda berdinding
tipis sehingga mudah dilalui air. Epidermis akar terdapat bulu-bulu akar yang
fungsinya memperluas bidang penyerapan akar. Jaringan parenkim pada akar
merupakan penghubung antara jaringan epidermis dan jaringan pengangkut. Fungsi
jaringan parenkim sebagai tempat menyimpan cadangan makanan. - tingkat organisasi
kehidupan.
Jaringan-jaringan yang menyusun batang, antara
lain jaringan epidermis, jaringan parenkim, pembuluh kayu, dan pembuluh tapis.
Pembuluh kayu berfungsi mengangkut air dari tanah ke daun. Pembuluh tapis
berfungsi mengangkat zat makanan hasil fotosintesis ke seluruh bagian tumbuhan.
Daun tersusun atas beberapa jaringan, antara lain jaringan epidermis daun,
jaringan tiang (palisade), jaringan bunga karang, dan jaringan pengangkut.
Jaringan epidermis daun terletak pada
permukaan bawah dan permukaan atas. Epidermis atas tersusun oleh lapisan lilin
(kutikula). Epidermis bawah, ada beberapa sel yang berubah menjadi mulut daun
(stomata). Bunga merupakan organ reproduksi, berfungsi sebagai alat
perkembangbiakan secara generatif. Berdasarkan kelengkapan bagian-bagiannya, bunga
dapat dibedakan menjadi bunga lengkap dan bunga tidak lengkap. Bunga lengkap
terdiri atas tangkai, kelopak, dasar bunga, benangsari, dan putik. Apabila
salah satu kelengkapan bagian bunga tidak dimiliki, disebut bunga tidak
lengkap.
Sistem Organ
Sistem organ adalah tingkat organisasi
kehidupan berupa kumpulan dari berbagai
organ dan menjalankan tugas tertentu disebut sistem organ. Yang termasuk sistem
organ yaitu sistem integumen/kulit, sistem pencernaan, sistem
respirasi/pernafasan, sistem kerangka, dan sistem reproduksi.
Dalam biologi dan ekologi, organisme (dalam
bahasa Yunani organon yang berarti alat) adalah tingkat organisasi
kehidupan yang terakhir berupa kumpulan
molekul-molekul yang saling mempengaruhi sedemikian sehingga berfungsi secara
stabil dan memiliki sifat hidup. Istilah organisme kompleks mengacu pada
organisme yang memiliki lebih dari satu sel.
Ciri-ciri yang umum didapati pada banyak
organisme adalah sebagai berikut:
- Memerlukan makanan
- Bernafas
- Bergerak
- Tumbuh
- Berkembang biak
- Peka terhadap rangsang
Namun demikian, ciri-ciri tersebut tidaklah
universal. Mikroorganisme seperti misalnya bakteri tidaklah bernafas, namun
menggunakan jalur kimiawi lain. Banyak organisme (tingkatorganisasi
kehidupan terakhir) yang tidak mampu bergerak secara independen dan banyak
organisme tidak dapat berkembang biak, walaupun spesiesnya mampu.
Latihan soal soal
1. Dibawah ini, pernyataan yang benar mengenai sel adalah ….
A. sel adalah makhluk hidup
B. sel tidak dimiliki tumbuhan
C. sel merupakan bagian terkecil dari makhluk hidup maupun tak hidup
D. sel adalah unit terkecil dari makhluk hidup
2. Urutan tingkatan organisasi kehidupan dibawah ini yang benar adalah ….
A. sel – jaringan – organ – sistem organ – organisme
B. organisme – sel – jaringan – sistem organ – organ
C. organ – sistem organ – organisme – sel jaringan
D. jaringan – sel – organ – sistem organ – organisme
3. Ilmuan yang menemukan istilah sel karena menemukan ruang-ruang
kosong pada sayatan gabus Quercus suber adalah . . . .
A. Schleiden
B. Max Schultze
C. Robert Hooke
D. Hugo Von Mohl
4. Cermatilah organisme-organisme berikut!
1) Paramecium
2) Amoeba
3) Hydra
4) Euglena
5) Spirogya
Organisme uniseluler ditunjukan oleh nomor . . . .
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 2), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 5)
5. Bagian sel yang dimiliki oleh sel tumbuhan dan sel hewan adalah .
. . .
A. plastida
B. kloroplas
C. membran sel
D. dinding sel
6. Jaringan yang berfungsi sebagai pelindung jaringan yang ada
dibawahnya dari kerusakan mekanis dan kekeringan adalah . . . .
A. jaringan meristem
B. jaringan epidermis
C. jaringan penguat
D. jaringan parenkim
7. Jaringan dalam tumbuhan yang berfungsi sebagai jaringan penguat
atau penyokong, yaitu . . . .
A. xilem dan floem
B. kolenkim dan parenkim
C. epidermis dan parenkim
D. kolenkim dan sklerenkim
8. Jaringan yang sel-selnya melapisi permukaan tubuh atau rongga
dalam tubuh hewan adalah . . . .
A. jaringan epitel
B. jaringan embrional
C. jaringan otot
D. jaringan saraf
9. Jaringan yang berfungsi untuk mengedarkan oksigen dan zat makanan
pada hewan adalah . . . .
A. jaringan otot
B. jaringan ikat
C. jaringan darah
D. jaringan epitelium
10. Kumpulan berbagai macam jaringan yang
melakukan satu tugas atau lebih secara bersama-sama disebut . . . .
A. organ
B. sistem jaringan
C. sistem organ
D. organisme
11. Organ yang berfungsi memompa darah ke seluruh
tubuh adalah . . . .
A. paru-paru
B. hati
C. ginjal
D. jantung
12. Organel sel yang berfungsi sebagai tempat
berlangsungnya oksidasi sel adalah . . . .
A. lisosom
B. mitokondria
C. badan golgi
D. retikulum endoplasma
13. Dibawah ini yang bukan merupakan organ ekskresi adalah
. . . .
A. paru-paru
B. kulit
C. jantung
D. hati
14. Organ berikut yang menyusun sistem gerak pada
manusia yaitu . . . .
A. tulang dan otak
B. otak dan sumsum tulang belakang
C. otot dan sumsum tulang belakang
D. otot dan tulang
15. Dibawah ini yang bukan merupakan organ penyusun sistem
hormon pada manusia adalah . . . .
A. pankreas
B. lambung
C. hipofisis
D. kelenjar tiroid
16. Kajian biologi tentang struktur dan fungsi
ginjal dipelajari pada tingkatan . . . .
A. sel
B. jaringan
C. organ
D. individu
17. Organ-oran tubuh yang berfungsi sebagai alat
indra yaitu . . . .
A. hidung, telinga, kulit, lidah dan jantung
B. hidung, telinga, mata, jantung dan lidah
C. hidung, telinga, paru-paru, mata dan kulit
D. hidung, telinga, kulit, mata dan lidah
18. Sel darah merah berfungsi untuk . . . .
A. proses pembekuan darah
B. mengeluarkan CO2 dari dalam tubuh
C. mengangkut oksigen keseluruh tubuh
D. melawan kuman penyakit yang masuk kedalam tubuh
19. Jaringan pada hewan yang berfungsi untuk
menyimpan cadangan makanan adalah . . . .
A. jaringan lemak
B. jaringan darah
C. jaringan embrional
D. jaringan tulang
20. Organ tubuh manusia yang berfungsi sebagai
penawar racun yang masuk kedalam tubuh bersama-sama makanan adalah . . . .
A. hati
B. paru-paru
C. kulit
D. ginjal
21. Gangguan yang terjadi pada hati akan
mempengaruhi . . . .
A. sistem pernapasan
B. sistem pencernaan
C. sistem koordinasi
D. sistem reproduksi
22. Jaringan yang berdinding tipis dan selalu
membelah adalah . . . .
A. jaringan epidermis
B. jaringan parenkim
C. jaringan penguat
D. jaringan meristem
23. Dibawah ini yang bukan merupakan jaringan
pengikat/penyokong adalah . . . .
A. jaringan tulang
B. jaringan darah
C. jaringan otot
D. jaringan lemak
24. Tempat berlangsungnya proses fotosintesis pada
tumbuhan adalah . . . .
A. akar
B. batang
C. daun
D. bunga
25. Jaringan yang menyusun organ mata pada manusia
adalah . . . .
A. jaringan otot, jaringan ikat, dan jaringan
saraf
B. jaringan otot, jaringan epitel, dan jaringan embrional
C. jaringan saraf, jaringan embrional dan jaringan epitel
D. jaringan saraf, jaringan ikat dan jaringan epitel
Komentar
Posting Komentar